More
    BerandaPendidikanUniversitas Mataram Wisudakan 1.766 Mahasiswa

    Universitas Mataram Wisudakan 1.766 Mahasiswa

    HarianNusa.com, Mataram – Universitas Mataram (Unram) kembali menggelar wisuda kedua kalinya di tahun 2018. Juli ini Unram mewisudakan 1.766 mahasiswa. Wisuda dibagi tangal 28 Juli dan 30 Juli 2018.

    Pada Program Doktor dan Magister, Unram wisudakan 152 mahasiswa. Sementara untuk Program Sarjana sebanyak 1.185 mahasiswa. Kemudian Program Diploma 385 mahasiswa dan Program Profesi Dokter 44 mahasiswa.

    Rektor Universitas Mataram Prof. Dr. H. Lalu Husni, dalam pidato saat acara wisuda mengatakan wisuda kali ini merupakan wisuda periode kedua dari empat periode yang akan dilaksanakan tahun ini. Berbeda dari tahun sebelumnya yang melakukan wisuda sekali setahun, pada tahun ini wisuda digelar empat kali untuk memberikan kesempatan yang lebih luas pada mahasiswa dalam menyelesaikan kuliahnya.

    Ratusan mahasiswa Unram wisuda gelombang pertama. (ist/hariannusa.com)

    “Wisuda kali ini adalah wisuda periode kedua dari empat periode yang akan kita laksanakan di tahun ini. Penambahan periode wisuda ini dimaksudkan untuk memberikan kesempatan yang lebih luas kepada mahasiswa untuk bisa menyelesaikan jenjang Pendidikan di Universitas Mataram dalam tempo yang lebih singkat dan bisa segera berpartisipasi dalam bursa kerja maupun untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi,” ujarnya, Sabtu (28/07).

    Mantan Dekan Fakultas Hukum Unram ini juga menjelaskan, akreditasi Unram saat ini adalah B, dan Unram telah melakukan reakreditasi untuk mengubah akreditasi tersebut. Kini proses akreditasi tinggal menanti visitasi dan proses penilaian.

    Prof. Husni juga menjelaskan pada Oktober 2018 mendatang Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) akan menerapkan sistem akreditasi baru. Akreditasi yang semula pada predikat A, B dan C akan diganti menjadi predikat Unggul, Baik Sekali, Baik dan Tidak Terakreditasi.

    “Peringkat akreditasi yang baru secara berurutan dari urutan tertinggi adalah Terakreditasi dengan predikat Unggul, Baik Sekali, dan Baik; dan Tidak Terakreditasi. Dalam kesempatan ini Unram akan menjadi Perguruan Tinggi yang termasuk penilaian akreditasinya menggunakan kriteria yang baru ini. Tentunya kita berharap akreditasi Unram yang baru nanti adalah Terkareditasi dengan peringkat Unggul,” pungkasnya.

    Agustus 2017 lalu Unram berada pada rangking 33 di tingkat nasional. Dia mengatakan target ke depan Unram akan naik masuk dalam rangking 30. “Tentunya berbagai upaya akan kita lakukan untuk mencapai Universitas Mataram yang unggul, berkarakter dan berdaya saing,” ucapnya. (sat)

    Baca Juga

    spot_img
    error: Content is protected !!