Kamis, Mei 8, 2025
26.7 C
Mataram

NTB Dapat Tambahan Kuota Haji 430 orang

- Advertisement -

HarianNusa, Mataram – Pada musim haji tahun 2023 ini, Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) mendapatkan tambahan kuota 430 orang jemaah haji. Dengan adanya penambahan tersebut, jumlah calon jemaah haji (CJH) NTB yang akan diberangkatkan mencapai 4.929 orang, termasuk petugas.

Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi NTB, H. Zamroni Aziz mengatakan, jumlah jemaah reguler setelah ada penambahan yaitu 4.877 orang diluar petugas. Jumlah kelompok terbang (kloter) dengan adanya tambahan itu menjadi 13 kloter. Dari jumlah tersebut sebanyak 12 kloter utuh dan satu kloter campuran.

- Advertisement -

“Kita ditambah kuota 430 orang. sehingga total jumlah dari CJH NTB 4.929 orang, hampir 5 ribu. Awalnya hanya 12 (kloter) campuran dengan Aceh dan 13 kloter,” katanya, Rabu (31/5) di Mataram.

Menurut Zamroni, ratusan jemaah tambahan yang diberikan ke NTB merupakan hasil dari koordinasi dengan pemerintah pusat. Karena melihat panjangnya masa antrean haji di NTB yang mencapai 34 tahun.

“Kalau rasio data penduduk maka tidak mungkin kita tidak dapat jumlah itu. Maka kita minta keadilan. Kami juga melihat masa antrean. Masa antrean kita 34 tahun prioritaskan juga,” katanya.

- Advertisement -

Masih menurut Zamroni, bahwa kuota jemaah haji NTB tahun 2023 ini merupakan paling banyak jika dibandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya.

“Ini kali pertama dalam pelaksanaan ibadah haji kuota terbanyak 4.929 orang, dari tahun ke tahun ini terbanyak,” tandasnya.

- Advertisement -

Zamroni juga menuturkan bahwa pada musim haji tahun 2023 ini, Wakil Gubernur (Wagub) NTB Dr. Hj. Sitti Rohmi Djalillah bersama suami akan berangkat melaksanakan ibadah haji bersama jemaah lainnya. Keduanya
masuk kloter pertama Kabupaten Lombok Timur.

“Pemberangkatan jemaah haji juga ada Wagub di kloter pertama. Bukan karena Wagub (maka diberangkatkan lebih dulu), tapi karena Lotim penyumbang jemaah haji paling banyak,” ujar Zamroni.

Jemaah haji kloter pertama akan masuk Asrama Haji pada 6 Juni dan akan diberangkatkan keesokan harinya yakni tanggal 7 Juni. Rencananya, pemberangkatan jemaah haji kloter pertama ini akan dilepas oleh Kemenag RI.

“Dilepas oleh Kemenag RI. Setelah Lotim nanti Kota Mataram dan terus kabupaten/kota yang lainnya,” katanya. (03)

- Advertisement -
Kamis, Mei 8, 2025

Trending Pekan ini

Wujudkan Target 2,5 Juta Wisatawan ke NTB, Kadispar Ajak Media Gaungkan Event Pariwisata

HarianNusa, Mataram - Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Barat (Pemprov...

Gubernur NTB dan Insan Media Duduk Bersama, Perkuat Silaturahmi dan Sinergi Pembangunan

HarianNusa, Mataram - Gubernur NTB Dr. H. Lalu Muhamad...

Gubernur NTB Zulkieflimansyah Tandatangani MoU Usulan Penggunaan Kawasan Hutan dengan PT STM

HarianNusa, Mataram - Gubernur Nusa Tenggara Barat, Dr H...

Wabup UNA: Penanganan Stunting Butuh Kolaborasi dan Kepedulian Sosial

HarianNusa, Lombok Barat - Pemerintah Kabupaten Lombok Barat melalui...
Kamis, Mei 8, 2025

Berita Terbaru

Rakor Kependudukan, Wabup UNA: Tertib Adminduk adalah Modal Dasar Untuk Wujudkan Kesejahteraan

HarianNusa, Lombok Barat - Pemerintah Kabupaten Lombok Barat melalui...

Ketua Komisi I DPRD NTB : Edukasi dan Kontrol Kunci Utama Cegah Anak Kecanduan Game Online

HarianNusa, Mataram - Kekhawatiran terhadap meningkatnya kecanduan game online...

Komisi V DPRD NTB Terima Laporan Dugaan Jual Beli Ijazah di PTS Lombok Tengah

HarianNusa, Mataram - Komisi V DPRD Provinsi NTB menerima...

Abdul Hadi Sampaikan Aspirasi Jalan Daerah Lombok Barat ke Menteri PUPR

Jakarta, 7 Mei 2025 – Anggota Komisi V DPR...

Pansus 1 DPRD NTB Matangkan Raperda Perizinan Berusaha, Dorong Investasi dan Perlindungan UMKM

HarianNusa, Mataram - DPRD Provinsi Nusa Tenggara Barat terus...

Dari NTB untuk Dunia: Gastrodiplomasi Indonesia Perkenalkan Potensi Daerah

HarianNusa, Mataram - Untuk mengenalkan Nusa Tenggara Barat kepada...
Kamis, Mei 8, 2025
spot_img

Berita Lainnya

Rubrik Populer

error: Content is protected !!