More
    BerandaNTBDukung Prof Masnun jadi Pj Gubernur NTB, Ratusan Kelompok Masyarakat serahkan Rekomendasi...

    Dukung Prof Masnun jadi Pj Gubernur NTB, Ratusan Kelompok Masyarakat serahkan Rekomendasi ke Dewan

    HarianNusa, Mataram – Ratusan kelompok masyarakat menyerahkan rekomendasi dukungan terhadap Rektor Universitas Islam Negeri (UIN) Mataram Prof. Masnun Tahir menjadi Penjabat Gubernur NTB pada September 2023 mendatang pasca berakhirnya masa kepemimpinan Gubernur dan Wakil Gubernur NTB Zulkieflimansyah dan Sitti Rohmi Djalillah.

    Ratusan dukungan itu diserahkan langsung Koordinator Forum Masyarakat NTB, H. Lalu Daud Nurjadi yang diterima oleh Anggota DPRD NTB H. Lalu Hadrian Irfani dan Akhdiansyah didampingi Sekwan H. Lalu Surya Bahari, Jumat, (14/7/23), di

    Daud menjelaskan, untuk jumlah total rekomendasi yang sudah diserahkan ke DPRD NTB sebanyak 348 rekomendasi termasuk yang diserahkan Senin (10/7) kemarin sebanyak 73 dukungan dan yang diserahkan saat ini 275 rekomendasi.

    "Alhamdulillah rekomendasi yang diserahkan mewakili semua elemen. Termasuk yang ada di Pulau Sumbawa juga dan 10 Kabupaten dan Kota di NTB baik dari unsur pemuda, tokoh masyarakat, pondok pesantren, tokoh adat dan lain sebagainya,” kata Daud saat diwawancara usai menyerahkan rekomendasi di kantor DPRD NTB.

    Selain itu ratusan dukungan yang sudah diserahkan tersebut, ada juga kelompok masyarakat yang mau menyerahkan dukungannya pekan depan. “Ini murni aspirasi dari kami bukan atas suruhan dari yang bersangkutan atau calon,” tegasnya.

    "Saat ini yang bersangkutan masih di luar daerah," tambahnya.

    Soal aturan yang mensyaratkan harus dari pejabat tinggi madia sementara calon yang diusungnya tersebut hanya pejabat fungsional, Daud menegaskan hal itu akan dibicarakan lebih lanjut. “Artinya itu bukan kewenangan kita. Nanti ada forum lain yang membahas khusus soal itu,” katanya.

    Untuk menguatkan dukungan terhadap Prof. Masnun, Daud mengatakan akan terus berupaya untuk mengumpulkan aspirasi-aspirasi dari masyarakat. (03)

    Ket. Foto:
    Penyerahan rekomendasi dukungan terhadap Prof Masnun sebagai Penjabat Gubernur NTB ke DPRD NTB. (HarianNusa)

    Redaksihttps://hariannusa.com
    Redaksi HarianNusa.com

    Baca Juga

    spot_img
    error: Content is protected !!