Pj Bupati Lombok Barat Tegaskan Kesiapsiagaan dan Selektivitas Perizinan Perumahan 

- Advertisement -

HarianNusa, Lombok Barat – Pemerintah Kabupaten Lombok Barat menggelar upacara Paripurna di Lapangan Kantor Bupati Lombok Barat pada Senin, 17 Februari 2025. Acara ini dihadiri oleh Pj Bupati Lombok Barat H. Ilham, Pj Sekda Lobar H. Fauzan Husniadi, para Asisten, Staf Ahli Bupati, Kepala OPD, Pejabat Eselon III, serta seluruh ASN dan non-ASN di lingkungan Pemerintah Kabupaten Lombok Barat.

Dalam amanatnya, Pj Bupati H. Ilham menyoroti berbagai musibah yang melanda Lombok Barat akibat cuaca ekstrem, terutama banjir yang terjadi di lima kecamatan yakni Labuapi, Kediri, Kuripan, Gerung, dan Sekotong. Musibah ini juga mengakibatkan kerusakan pada jembatan penghubung antara Lembar dan Gerung.

- Advertisement -

“Kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh jajaran, TNI, Polri, Basarnas, serta masyarakat yang telah bahu-membahu dalam menangani bencana ini. Dengan kolaborasi yang solid, kita bisa mengurangi dampak yang ditimbulkan,” ujar H. Ilham.

Ia juga menginstruksikan kepada seluruh camat dan OPD untuk tetap sigap, waspada, dan bergerak cepat dalam mengatasi bencana, serta melakukan berbagai langkah pencegahan agar kejadian serupa dapat diminimalisir di masa mendatang.

Dalam kesempatan ini, Pj Bupati menekankan pentingnya kehati-hatian dalam pemberian izin pembangunan perumahan. Ia meminta OPD teknis terkait untuk melakukan kajian mendalam terhadap dampak lingkungan sebelum mengeluarkan izin guna mencegah banjir.

- Advertisement -

“Kita harus selektif dan ketat dalam memberikan izin perumahan, agar tidak menimbulkan masalah baru. Selain itu, OPD terkait juga harus melakukan pengawasan ketat terhadap proses pembangunan, sehingga sesuai dengan kajian teknis dan tidak menimbulkan permasalahan di kemudian hari,” tegasnya.

Sebagai langkah antisipasi, ia juga meminta camat dan OPD terkait untuk melakukan pemangkasan pohon yang berpotensi tumbang saat musim hujan guna mencegah kejadian yang tidak diinginkan.

- Advertisement -

Di akhir amanatnya, H. Ilham menyampaikan ucapan selamat kepada Bupati dan Wakil Bupati Lombok Barat terpilih yang akan dilantik secara serentak oleh Presiden Prabowo Subianto pada 20 Februari 2025 di Istana Negara. Ia berharap kepemimpinan yang baru dapat membawa perubahan positif bagi masyarakat Lombok Barat.

Apel Paripurna ini berjalan dengan tertib dan lancar, dengan seluruh petugas apel berasal dari Dinas PUPR Lombok Barat.

Ket. Foto:
Pj. Bupati Lombok Barat, H. Ilham memberikan amanat dalam upacara Paripurna di Lapangan Kantor Bupati Lobar. (Ist)

- Advertisement -
Sabtu, Juli 12, 2025

Trending Pekan ini

Dituding Memeras, Wakil Ketua DPRD Lobar Abubakar Abdullah Gugat Balik: Saya Difitnah, Ini Murni Sengketa Bisnis

HarianNusa, Lombok Barat – Wakil Ketua DPRD Lombok Barat,...

Amanda Brownies Hadir di Mataram dengan Citarasa Legendaris, Usung Konsep Baru bersama UMKM Lokal

HarianNusa, Mataram - Pecinta brownies, siap-siap dimanjakan! Amanda Brownies resmi...

Bincang Kamisan Edisi 9: Banjir Jadi Pelajaran, Pemprov NTB Ajak Warga Peduli Lingkungan 

HarianNusa, Mataram - Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB)...

Gubernur NTB Dorong Mandalika Internasional Festival Hadirkan Gagasan Baru dan Tidak Pernah Dilakukan  Daerah Lain

HarianNusa, Mataram - Gubernur Nusa Tenggara Barat, Dr. Muhamad...

Kapolda dan Gubernur NTB Resmi Luncurkan Ijin Pertambangan Rakyat

HarianNusa, Mataram -  Sebuah langkah bersejarah diambil Provinsi Nusa...
Sabtu, Juli 12, 2025

Berita Terbaru

Kapolda dan Gubernur NTB Resmi Luncurkan Ijin Pertambangan Rakyat

HarianNusa, Mataram -  Sebuah langkah bersejarah diambil Provinsi Nusa...

Dituding Memeras, Wakil Ketua DPRD Lobar Abubakar Abdullah Gugat Balik: Saya Difitnah, Ini Murni Sengketa Bisnis

HarianNusa, Lombok Barat – Wakil Ketua DPRD Lombok Barat,...

Pemilihan Ketua PWI NTB Makin Dekat,  Wajah Lama dan Pendatang Baru Siap Bertarung

HarianNusa, Mataram - Pemilihan Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI)...

ASN Bersih-bersih Setiap Jumat, Bupati LAZ : Salah Satu Bentuk Kerja Nyata Menjaga Kebersihan

HarianNusa, Lombok Barat - Pemerintah Kabupaten Lombok Barat menggelar...

DPRD NTB Gelar Aksi Gotong Royong Pasca Banjir, Baiq Isvie: Jangan Lagi Buang Sampah dan Kotoran di Sungai

HarianNusa, Mataram — Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi...

Bincang Kamisan Edisi 9: Banjir Jadi Pelajaran, Pemprov NTB Ajak Warga Peduli Lingkungan 

HarianNusa, Mataram - Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB)...
Sabtu, Juli 12, 2025
spot_img

Berita Lainnya

Rubrik Populer

error: Content is protected !!