Sabtu, Mei 10, 2025
28.4 C
Mataram

Oknum PNS Dispenda Sumbawa Jadi Bandar Narkoba

- Advertisement -

HarianNusa.com, Sumbawa – Seorang oknum PNS Dinas Pendapatan Daerah (Dispenda) Kabupaten Sumbawa Besar ditangkap Subdit II Dit Resnarkoba Polda NTB. Penangkapan pelaku diekspos siang tadi, Senin (11/9) di Dit Resnarkoba Polda NTB.

Pelaku berinisial ZR (41) tertangkap setelah polisi melakukan pengintaian selama enam bulan. Ia kemudian ditangkap di sebuah rumah kontrakan di BTN Bumi Kodya Asri, Jl. Malik Ibrahim III, Blok V, No. 5, Kelurahan Jempong Baru, Kecamatan Sekarbela, Kota Mataram, Kamis (7/9).

- Advertisement -

Kasubdit II Dit Resnarkoba Polda, AKBP I Komang Satra mengatakan, di kediaman pelaku ditemukan sabu seberat 55,92 gram dan juga alat hisap lengkap.

“Kita temukan sabu seberat 55,92 gram, alat hisap lengkap ada bong, korek api dan lainnya,” ujarnya.

Pelaku merupakan warga Dusun Lamenta, Kecamatan Empang, Kabupaten Sumbawa. Ia datang ke Mataram guna mengambil narkoba dari bandar besar di Mataram yang belum diketahui.

- Advertisement -

“Jadi kronologisnya tersangka berangkat dari Sumbawa ke Mataram dengan tujuan membeli narkotika jenis sabu. Nantinya narkotika ini diduga akan dibawa ke Sumbawa untuk dijual. Kita dalami,” ungkapnya.

Pelaku juga positif menggunakan narkoba berdasarkan hasil tes urine. Kini pelaku diamankan di Mapolda NTB untuk menjalani proses hukum. Pelaku dijerat pasal 114 ayat (2), 112 ayat (2) dan pasal 127 UU Nomor 35 tahun 2009 tentang Narkotika. (sat)

- Advertisement -
Sabtu, Mei 10, 2025

Trending Pekan ini

Wujudkan Target 2,5 Juta Wisatawan ke NTB, Kadispar Ajak Media Gaungkan Event Pariwisata

HarianNusa, Mataram - Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Barat (Pemprov...

Ketua Komisi I DPRD NTB : Edukasi dan Kontrol Kunci Utama Cegah Anak Kecanduan Game Online

HarianNusa, Mataram - Kekhawatiran terhadap meningkatnya kecanduan game online...

Forum LLAJ Lombok Barat Gelar Rapat Menbahas Sejumlah Aduan Masyarakat

HarianNusa.Com - Forum Lalu Lintas Angkutan Jalan (FLLAJ) Kabupaten...

Tiga Santri Ponpes Abu Hurairah Terseret Ombat di Pantai Kerandangan

HarianNusa.com, Mataram – Tiga santri dari Pondok Pesantren (Ponpes)...

1.091 Napi Lapas Lobar Terima Remisi HUT RI ke 79, 10 Orang Langsung Bebas

HarianNusa, Lombok Barat – Sebanyak 1.091 Narapidana atau Warga...
Sabtu, Mei 10, 2025

Berita Terbaru

Dua Calon Haji NTB Meninggal Dunia Sebelum Berangkat, Nomor Kursi Bisa Dialihkan ke Ahli Waris

HarianNusa, Mataram - Dua calon jamaah haji (JCH) asal...

Kloter 7 Jamaah Haji NTB Siap Diberangkatkan, Tertua berusia 93 Tahun

HarianNusa, Mataram – Sebanyak 393 jamaah calon haji (JCH)...

Rakor Kependudukan, Wabup UNA: Tertib Adminduk adalah Modal Dasar Untuk Wujudkan Kesejahteraan

HarianNusa, Lombok Barat - Pemerintah Kabupaten Lombok Barat melalui...

Ketua Komisi I DPRD NTB : Edukasi dan Kontrol Kunci Utama Cegah Anak Kecanduan Game Online

HarianNusa, Mataram - Kekhawatiran terhadap meningkatnya kecanduan game online...

Komisi V DPRD NTB Terima Laporan Dugaan Jual Beli Ijazah di PTS Lombok Tengah

HarianNusa, Mataram - Komisi V DPRD Provinsi NTB menerima...

Abdul Hadi Sampaikan Aspirasi Jalan Daerah Lombok Barat ke Menteri PUPR

Jakarta, 7 Mei 2025 – Anggota Komisi V DPR...
Sabtu, Mei 10, 2025
spot_img

Berita Lainnya

Rubrik Populer

error: Content is protected !!