Pilih Maju Melalui Parpol, Ahyar Abduh: Agar Dapat Artikulasikan Kepentingan Rakyat

- Advertisement -

HarianNusa.com, Mataram – Walikota Mataram Ahyar Abduh yang hari ini resmi mendapat dukungan DPW PPP NTB untuk maju sebagai Calon Gubernur (Cagub) pada Pilgub NTB 2018, menyampaikan memilih menggunakan Parpol sebagai kendaraannya bertarung pada Pilgub nanti karena dirasa Parpol dapat mengartikulasikan kepentingan masyarakat.

“Saya tidak menggunakan independen karena partai politik adalah lembaga untuk mengartikulasikan kepentingan-kepentingan masyarakat,” ujarnya saat menghadiri penyerahan SK dukungan PPP tersebut. Rabu, (20/9).

- Advertisement -

Ahyar juga menegaskan, bahwa pernyataan tersebut dilontarkannya atas kesadaran penuh karena menganggap penting fungsi Parpol dalam mewakili suara masyarakat, tanpa sedikitpun berniat menyinggung pihak manapun.

Bagi pria yang mengawali karir politiknya sebagai anggota parlemen ini, semua berhak mengambil keputusan terkait pilihan medium politiknya, apakah menggunakan Parpol ataupun yang lain, tentu saja dengan kekurangan dan kelebihannya masing-masing.

Terlepas dari itu, ia memilih menggunakan Parpol dengan pertimbangan matang. Pilihannya itu, semakin dikuatkan dengan kepercayaan DPW PPP NTB terhadap dirinya. Terkait hal terakhir, ia menegaskan akan menjalankan amanah tersebut dengan sebaik-baiknya.

- Advertisement -

“Kami berjanji, saya akan melaksanakan segala amanah yang diberikan PPP,” katanya.

Sebagai catatan, Ahyar didukung PPP untuk maju sebagai Cagub NTB 2018 berdampingan dengan Politisi Partai Gerindra NTB, Mori Hanafi. (sta)

- Advertisement -
Kamis, Juli 10, 2025

Trending Pekan ini

Korban Banjir Mataram Apresiasi Respon Cepat Pemerintah dan TNI-Polri, Harapkan Solusi Jangka Panjang

HarianNusa, Mataram - Musibah banjir yang melanda sejumlah wilayah...

NasDem NTB Panaskan Mesin Politik! Pelantikan Siap Digelar Megah 12 Juli Mendatang

HarianNusa, Mataram — Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai NasDem...

Saeful Akham Dilantik sebagai Asisten I Lombok Barat

HarianNusa, Lombok Barat - Bupati Lombok Barat H.Lalu Ahmad...

Gubernur NTB Dorong Mandalika Internasional Festival Hadirkan Gagasan Baru dan Tidak Pernah Dilakukan  Daerah Lain

HarianNusa, Mataram - Gubernur Nusa Tenggara Barat, Dr. Muhamad...

TP. PKK NTB Gerak Cepat Salurkan Bantuan Makanan untuk Korban Banjir Kota Mataram

HarianNusa, Mataram – Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP...
Kamis, Juli 10, 2025

Berita Terbaru

PLN Tandatangani Komitmen Sambungan Listrik 1.734 Rumah, Perkuat Listrik untuk Rakyat

HarianNusa, Mataram — Sebagai bagian dari komitmen mendukung pertumbuhan...

TP. PKK NTB Gerak Cepat Salurkan Bantuan Makanan untuk Korban Banjir Kota Mataram

HarianNusa, Mataram – Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP...

Saeful Akham Dilantik sebagai Asisten I Lombok Barat

HarianNusa, Lombok Barat - Bupati Lombok Barat H.Lalu Ahmad...

NasDem NTB Panaskan Mesin Politik! Pelantikan Siap Digelar Megah 12 Juli Mendatang

HarianNusa, Mataram — Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai NasDem...

Stadion Malomba Disulap Jadi Sport Center Modern, Persembahan Lanal Mataram untuk FORNAS dan Masyarakat

HarianNusa, Mataram — Pangkalan Angkatan Laut (Lanal) Mataram menghadirkan...

PLN Peduli Banjir Lombok, YBM PLN NTB Salurkan Bantuan Sembako untuk Warga Terdampak

HarianNusa, Mataram — Banjir yang melanda Kota Mataram dan...
Kamis, Juli 10, 2025
spot_img

Berita Lainnya

Rubrik Populer

error: Content is protected !!