Malam Pergantian Tahun, Satu Warga Mataram Tewas Kecelakaan

- Advertisement -

HarianNusa.com, Mataram – Malam pergantian tahun 2018 di Kota Mataram menyisakan luka yang mendalam bagi keluarga Awan, pria asal BTN Taman Indah, Kota Mataram. Ia meninggal dunia akibat kecelakaan di wilayah Gomong Kota Mataram, Senin (01/01).

Saat itu Awan bersama seorang rekannya berkendara menggunakan motor di malam tahun baru. Namun, ia terlibat kecelakaan di Gomong. Kecelakaan tersebut cukup parah. Bahkan darah segar mengalir melalui telinganya akibat kepala korban terbentur aspal.

- Advertisement -

Sementara rekannya mengalami luka cukup serius di bagian kaki kanan dan giginya. Banyak gigi korban yang patah akibat kecelakaan tersebut.

Warga kemudian mengevakuasi keduanya ke RSUD Kota Mataram. Pihak keluarga yang mengetahui kejadian tersebut bergegas ke UGD. Seketika itu keluarga korban lemas mengetahui kondisi korban yang mengalami luka cukup parah. Keluarga korban menangis tak hentinya memikirkan kondisi korban yang kritis.

Berselang satu jam kemudian, pihak rumah sakit memanggil keluarga korban. Tangisan pun pecah begitu mengetahui Awan telah meninggal dunia. Bahkan saudara perempuan korban tak kuasa menahan haru. Ia pingsan begitu menyadari korban telah tiada.

- Advertisement -

Awan merupakan bapak dari dua anak yang masih sangat kecil. Belum diketahui pasti penyebab kecelakaan tersebut. Pihak rumah sakit yang ditemui juga tidak mengetahui secara pasti penyebab kecelakaan.

“Nah kalau bagaimana dia kecelakaan saya kurang tahu, karena kita fokus untuk tangani pasien. Tapi kondisinya kritis, darah keluar dari telinganya. Sekarang lagi serius ditangani,” ujar sumber internal yang ditemui di RSUD Kota Mataram.

- Advertisement -

Berselang beberapa lama, keluarga besar Awan tiba di rumah sakit. Tangis pun pecah saat mereka melihat korban telah terbungkus kain di kamar jenazah. Hingga berita ini diturunkan, jenazah masih berada di kamar jenazah. Rencana jenazah akan dibawa ke rumah duka pagi ini. (sat)

- Advertisement -
Selasa, Juli 15, 2025

Trending Pekan ini

NTB Dapat Jatah UPT Balai Pelestarian Kebudayaan, Jamhur : Bukti Nyata Perjuangan Legislator PKB di Senayan

HarianNusa, Lombok Barat - Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB)...

Mori Hanafi Resmi Pimpin NasDem NTB, Fokus Bangun Kader Berkualitas untuk 2029

HarianNusa, Mataram - Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai NasDem...

Komisi V DPRD NTB Dorong Perbaikan Layanan RSUP : Hutang Hampir Tuntas, Pelayanan Harus Lebih Baik

HarianNusa, Mataram - Komisi V DPRD Provinsi NTB menggelar...

Sengketa Tapal Batas Selesai, Nambung Tetap Milik Lobar

HarianNusa, Lombok Barat - Pemerintah Kabupaten Lombok Barat dan...

Listrik Untuk Rakyat : Komisaris PLN Kunjungi NTB, Apresiasi Dedikasi Pegawai dan Infrastruktur Andalan

HarianNusa, Mataram — Dalam semangat memastikan listrik hadir secara...
Selasa, Juli 15, 2025

Berita Terbaru

Wabup UNA Ajak Baznas Lobar Kelola Zakat Secara Profesional untuk Turunkan Kemiskinan

HarianNusa, Lombok Barat - Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS)...

Fornas VIII Jadi Pemanasan Menuju PON 2028 

HarianNusa, Mataram - Festival Olahraga Masyarakat Nasional (Fornas) VIII...

Komisi V DPRD NTB Dorong Perbaikan Layanan RSUP : Hutang Hampir Tuntas, Pelayanan Harus Lebih Baik

HarianNusa, Mataram - Komisi V DPRD Provinsi NTB menggelar...

Hamdan Kasim Dorong Percepatan IPR Berbasis  Koperasi : Langkah Nyata Tuntaskan Kemiskinan Ekstrem di NTB

HarianNusa, Mataram  -  Ketua Komisi IV DPRD NTB, Hamdan...

Ketua Konferprov PWI NTB: Hindari Politik Uang, Biaya Pendaftaran Bukan Masalah

HarianNusa, Mataram - Jangan rusak marwah organisasi wartawan tertua...

NTB Dapat Jatah UPT Balai Pelestarian Kebudayaan, Jamhur : Bukti Nyata Perjuangan Legislator PKB di Senayan

HarianNusa, Lombok Barat - Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB)...
Selasa, Juli 15, 2025
spot_img

Berita Lainnya

Rubrik Populer

error: Content is protected !!