HarianNusa.com, Mataram – Di kaki bukit Dusun Nyiur Lembang Desa Jembatan Kembar Lombok Barat (Lobar) terhampar suatu panorama musiman. Genangan air hujan bagaikan danau tiba-tiba muncul di samping lapangan bola Nyiur Lembang, Sabtu (03/02).
Fenomena tersebut terjadi akibat intensitas hujan yang mengguyur Lobar dan wilayah sekitar terus terjadi akhir-akhir ini. Aliran air hujan dari atas bukit berkumpul pada suatu titik yang tanahnya mengalami cekungan. Akibatnya membentuk suatu kolam berukuran besar seperti sebuah danau.
Ini menjadi hiburan tersendiri bagi anak-anak desa. Sore hari, mereka berenang pada air tersebut. Tidak perlu khawatir akan tenggelam, karena kedalaman airnya hanya seukuran dada anak-anak.

Hiburan gratis untuk mereka, tanpa perlu ke sungai yang jauh dan mengancam nyawa akibat debit air yang meningkat di saat musim hujan seperti saat ini. Mereka melompat dari atas bebatuan dan terjun bebas ke kolam tersebut. Bahkan, mereka menggunakan sepeda untuk berakrobatik saat melompat. Keseruan yang sangat memuaskan.
Layaknya tempat berwisata, di sekitar kolam terdapat spot yang menarik. Pemandangan bukit, pepohonan dan semak-semak belukar serta rumput yang hijau menambah indah tempat tersebut.

Heru, seorang bocah desa tersebut mengatakan tempat tersebut sangat menghibur dirinya. Dia dan teman seusianya sangat menikmati berenang di kolam genangan tersebut.
“Iya, senang sekali. Kalau musim hujan aja dia ada airnya. Kalau panas (musim kemarau) kering dia,” ujarnya.
Air pada genangan tersebut tidak kotor karena merupakan air hujan yang tergenang di kolam tanpa tercampur dengan limbah. Namun tentunya, usai bermain harus mandi dengan air bersih di rumah. (sat)