Buka Puasa Bersama, Cara IJTI dan JOIN Pupuk Kebersamaan Jurnalis

- Advertisement -

HarianNusa.com, MATARAM – Sejumlah jurnalis anggota Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia (IJTI) dan Jurnalis Online Indonesia (JOIN) perwakilan Nusa Tenggara Barat (NTB), menggelar kegiatan diskusi ringan yang dirangkai dengan buka puasa bersama, Rabu (6/6), di Sektretariat JOIN NTB, di Mataram.

Sekretaris JOIN NTB, Amrin mengatakan, kegiatan yang digelar sederhana itu selain menjadi ajang diskusi seputar dunia jurnalistik di NTB, juga dilakukan sebagai wadah silahturahmi yang mempererat kebersamaan antar Jurnalis di NTB.

- Advertisement -

“Kegiatan ini sebagai bentuk kebersamaan antar Jurnalis sekaligus memperkuat silahturahmi di bulan Ramadhan. Apalagi teman-teman ini kan biasa liputan di pos-pos berbeda yang jarang bertemu,” katanya.

Menurut Amrin, ke depan kegiatan-kegiatan seperti ini akan rutin digelar. Sebab, dari diskusi-diskusi ringan antar sesama Jurnalis seperti ini ternyata memunculkan banyak ide dan gagasan tentang kontribusi pers bagi pembangunan daerah, khususnya di NTB ini.

Dalam diskusi ringan bertema “Peran Pers dalam Pembangunan NTB”, para jurnalis menyampaikan sejumlah ide dan gagasan yang menarik.

- Advertisement -

Misalnya, tentang penguatan fungsi kontrol pers terhadap pelayanan publik di NTB, dan bagaimana pers turut mempromosikan potensi pariwisata di daerah ini.

Diskusi juga membahas tentang kontrol dan penerapan etika jurnalistik, serta bagaimana IJTI dan JOIN sebagai organisasi pers ke depan, bisa terus menerus melakukan pengembangan kapasitas jurnalis melalui kegiatan pelatihan jurnalistik yang berkesinambungan.

- Advertisement -

Ketua IJTI NTB, Riadis Sulhi mengatakan, kegiatan-kegiatan diskusi ringan antar sesama jurnalis harus mulai dibudayakan di NTB ini. Sebab, bagaimana pun pers merupakan salah satu pilar terpenting dalam pembangunan.

“Dengan diskusi-diskusi yang ringan seperti ini, kita bisa sharing pengalaman. Dan diharapkan akan muncul persamaan-persamaan persepsi antar para Jurnalis dalam menyikapi sebuah isu pemberitaan,” katanya.

Tapi lebih dari itu, papar Riadis, ajang seperti ini sangat bermanfaat untuk mempererat silahturahmi dan kebersamaan teman-teman.

“Dari media mana saja, dan dari organisasi mana saja, karena fungsi dan tugas kita sama dan sama-sama memikul tanggungjawab sebagai pilar pembangunan,” katanya. (f3)

- Advertisement -
Kamis, Juli 3, 2025

Trending Pekan ini

MotoGP Mandalika 2025 Dibuat Jadi Enam Hari

HarianNusa, Mataram - Durasi rangkaian ajang MotoGP Mandalika rencana...

Tongkat Komando Berganti, Korem 162/WB Segarkan Jajaran Lewat Sertijab Pimpinan

HarianNusa, Mataram – Suasana khidmat bercampur semangat baru menyelimuti...

Bank NTB Syariah Catat Kinerja Positif, RUPS 2024  Sukses Digelar 

Bank NTB Syariah Catat Kinerja Positif, RUPS 2024  Sukses...

Angkasa Pura Supports Raih Predikat BUJP Peringkat Pertama dari Polda NTB

HarianNusa, Lombok  – Dalam rangkaian peringatan Hari Bhayangkara ke-79,...
Kamis, Juli 3, 2025

Berita Terbaru

Paripurna DPRD, Wabup UNA : RPJMD 2025-2029 Untuk Kesejahteraan Masyarakat

HarianNusa, Lombok Barat - Pemerintah Kabupaten Lombok Barat secara...

Angkasa Pura Supports Raih Predikat BUJP Peringkat Pertama dari Polda NTB

HarianNusa, Lombok  – Dalam rangkaian peringatan Hari Bhayangkara ke-79,...

Bank NTB Syariah Catat Kinerja Positif, RUPS 2024  Sukses Digelar 

Bank NTB Syariah Catat Kinerja Positif, RUPS 2024  Sukses...

BGN RI Apresiasi Dapur MBG Polda NTB

HarianNusa, Jakarta — Langkah inovatif Polda NTB dalam menghadirkan...

Tongkat Komando Berganti, Korem 162/WB Segarkan Jajaran Lewat Sertijab Pimpinan

HarianNusa, Mataram – Suasana khidmat bercampur semangat baru menyelimuti...

MotoGP Mandalika 2025 Dibuat Jadi Enam Hari

HarianNusa, Mataram - Durasi rangkaian ajang MotoGP Mandalika rencana...
Kamis, Juli 3, 2025
spot_img

Berita Lainnya

Rubrik Populer

error: Content is protected !!