Senin, Maret 24, 2025
BerandaPembangunanTNI Gelar Operasi Teritorial di Wilayah Korem 162/WB

TNI Gelar Operasi Teritorial di Wilayah Korem 162/WB

- iklan Paket Wisata di Lombok - Explore Lombok
- iklan Web Hosting Murah -Paket Web Hosting Murah

HarianNusa.com – Dalam rangka mempercepat rehabilitasi dan rekonstruksi pasca gempa, Korem 162/WB menggelar Operasi Teritorial (Opster) TNI TA 2019 Kodam IX/Udayana yang

dibuka hari ini di lapangan Gunungsari Kabupaten Lombok Barat, Selasa (15/1).

Pandam IX/Udayana Mayjen TNI Benny Susianto, S.IP., dalam amanatnya yang dibacakan Gubernur NTB Dr. Zulkieflimansya, SE., M.Sc., selaku inspektur upacara (Irup) pada upacara pembukaan Opster TNI TA. 2019 tersebut menyampaikan tugas Tentara Nasional Indonesia (TNI) selain Operasi Militer Perang (OMP) juga melaksanakan Operasi Militer Selain Perang (OMSP) salah satunya membantu Pemerintah Daerah yang dilaksanakan dengan kegiatan Operasi Teritorial (Opster).

“Opster TNI TA. 2019 Kodam IX/Udayana dilaksanakan di wilayah Korem 162/Wira Bhakti bertujuan untuk membantu mempercepat pemulihan akibat bencana alam dengan sasaran yakni penanganan pengungsi, percepatan rehabilitasi dan rekonstruksi, pembuatan Huntara serta pembuatan fasilitas air bersih,” kata Pangdam IX/Udayana dalam sambutannya yang dibacakan Gubernur.

Dilanjutkannya, kegiatan yang dilaksanakan berupa kegiatan fisik dan non fisik.

“Untuk kegiatan fisik diarahkan untuk pembuatan rumah Hunian Sementara (Huntara) dan sumur bor, sedangkan kegiatan non fisik memberikan pembekalan, penyuluhan dan bhakti sosial kepada warga masyarakat terdampak bencana gempa bumi,” sebut Pangdam IX/Udayana yang juga selaku Panglima Komando Operasi Teritorial (Pangkoopster) TNI.

Mengakhiri amanatnya, Pangdam IX/Udayana berharap kegiatan ini dapat meningkatkan semangat menuju masyarakat yang sejahtera, hal ini sejalan dengan semangat yang terkandung dalam tema Opster TNI TA 2019 KodamIX/Udayana yaitu “Melalui Operasi Teritorial, Kita Tingkatkan Kesejahteraan Masyarakat Guna Menjaga Stabilitas Nasional Dalam Rangka Pemberdayaan Wilayah Pertahanan”.

Upacara pembukaan Opster diawali dengan pemeriksaan pasukan oleh Inspektur Upacara didampingi Danrem 162/WB Kolonel Czi Ahmad Rizal Ramdhani, S.Sos. SH. M.Han., Waka Polda NTB, Kabinda NTB Tarwo Koesnarno, Danlanal Mataram Kolonel Laut (P) Ludi Muharjo, Danlanud ZAM Rembiga Kolonel Nav Budi Handoyo, Bupati Lombok Barat Fauzan Khalid, DPD RI Baiq Diah Ratu Ganevi, Kalak BPBD NTB H. Moh. Rum.

Upacara diikuti oleh seluruh Babinsa Kodim sepulau Lombok, Yonif 742/SWY, Satdisjan Korem 162/WB, jajaran Polda NTB, Satpol PP, para Fasilitator, tokoh agama, tokoh masyarakat, dan undangan lainnya.

Upacara Pembukaan, ditandai dengan prmukulan Gendang Beleq (salah satu alat kesenian Lombok) oleh Gubernur, Danrem dan DPD RI.

Acara kemudian dilanjutkan dengan peninjauan lokasi sebagai sasaran Opster TNI TA. 2019 Kodam IX/Udayana sekaligus melepas pemberangkatan fasilisator dari sipil 1000 orang, Babinsa 500 orang dan Babinkamtimas sebanyak 500 orang. (f3)

Berita Lainnya
spot_img
spot_img
spot_img
Senin, Maret 24, 2025
- Advertisment -spot_img

Trending Pekan ini

Senin, Maret 24, 2025
- Advertisment -spot_img
- Advertisment -
- Advertisment -

Banyak Dibaca

Berita Terbaru

- Advertisment -
error: Content is protected !!