HarianNusa, Mataram – Penjabat (Pj) Gubernur NTB Drs. H. Lalu Gita Ariadi, M.Si., secara resmi melantik dan mengambil sumpah jabatan Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah Provinsi NTB Drs. H. Fathurrahman, M.Si., pada Kamis, 5 Oktober 2023, di Gedung Sangkareang Kantor Gubernur NTB.
Fathurahman yang sebelumnya menjabat Asisten 1 bidang pemerintahan dan kesejahteraan rakyat Setda Provinsi NTB dilantik sebagai Penjabat Sekda NTB berdasarkan Surat Keputusan Mendagri Nomor 100.2.2.6/5299/SJ tentang persetujuan pengangkatan Penjabat Sekretaris Daerah Provinsi NTB.
PJ. Gubernur NTB yang akrab disapa Miq Gite, dalam sambutannya menyampaikan, bahwa terpilihnya Fathurrahman sebagai Pj sekda NTB dikarenakan seluruh pejabat Pemprov NTB sangat istimewa dan memiliki kualitas yang baik, sehingga mampu mengemban tugas kedepannya.
"Alhamdulillah, Pelantikan berlangsung khidmat dan semoga dengan terpilihnya bapak Drs. H. Fathurrahman, M.Si dapat mengemban berbagai tugas lainnya, semua pejabat Pemprov NTB memiliki kualitas yang baik dan sangat istimewa," ungkapnya.
Kepada PJ Sekda NTB yang baru saja dilantik, Miq Gita berpesan agar bekerja sebaik-baiknya sehingga mampu menjalankan tanggung jawab demi Provinsi NTB.
"Saya percaya bahwa saudara Fathurrahman akan melaksanakan tugas dengan sebaik baiknya sesuai dengan tanggung jawab yang diberikan dan semoga Allah SWT Tuhan yang Maha Esa bersama kita," ucapnya.
Disatu sisi, Miq Gite juga berpesan kepada seluruh Kepala OPD Pemprov NTB dapat terus meningkat prestasi, tingkatkan loyalitas dan terus menjaga integritas.
"Seluruh kepala OPD dapat bekerja yang baik, terus berprestasi, terus tunjukkan dedikasi, loyalitas, jaga integritas dengan segala hal yang terpuji, Insyaallah Gusti Allah mboten sare," pungkas Miq Gite.
Pada kesempatan itu, Miq Gita juga memaparkan berbagai program yang akan dilakukan kedepannya, salah satunya Program Jumat Salam (Jumpai Masyarakat Selesaikan Aneka Persoalan Masyarakat), bertujuan untuk melakukan pendekatan berbasis desa dengan mengunjungi seluruh desa dan kelurahan yang ada di NTB.
Selain itu ia juga menyampaikan bahwa dalam waktu dekat akan melakukan penyegaran birokrasi di lingkup Pemprov NTB. (03)
Ket. Foto:
PJ Gubernur NTB Drs. H. Lalu Gita Ariadi didampingi PJ Sekda NTB Drs. H. Fathurrahman (kanan) dan Kepala BKD NTB, Drs. H. Nasir. (Istimewa)