Jumat, Juli 26, 2024
spot_imgspot_img
BerandaNTBSMSI Kota Mataram Kolaborasi dengan STN NTB, APKLI Kota Mataram dan Komunikasi...

SMSI Kota Mataram Kolaborasi dengan STN NTB, APKLI Kota Mataram dan Komunikasi Jogang Mangan Gelar Buka Puasa Bersama

- Advertisement - Universitas Warmadewa

HarianNusa, Mataram – Masih dalam momen bulan suci Ramadhan 1445 H, Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Cabang Kota Mataram berkolaborasi dengan Serikat Tani Nelayan (STN) Nusa Tenggara Barat (NTB), Asosiasi Pedagang Kaki Lima (APKLI) Kota Mataram dan Komunitas Jogang Mangan menggelar acara buka puasa Ramadhan 1445H bersama anak yatim piatu dan warga, pada Rabu (03/04/2024) di Teras Udayana, Kota Mataram.

Ketua SMSI Kota Mataram, Sofiana Mufidah mengatakan kolaborasi acara ini diselenggarakan untuk mempererat tali silaturahmi lintas asosiasi dan komunitas, terutama di bulan suci Ramadhan.

"Alhamdulillah, tadi acaranya sukses lancar. Semoga ini menjadi langkah awal yang baik dalam memperkuat kebersamaan dan kerjasama ke depannya," kata Sofie, panggilan akrab Kontributor RTV ini.

Pada kesempatan yang sama, Ketua Asosiasi Pedagang Kaki Lima Kota Mataram, Sahidin menyampaikan harapan, agar melalui kegiatan silaturahmi perdana ini, bisa menelurkan kegiatan atau program-program yang bisa bermanfaat bagi masyarakat Kota Mataram. "Setidaknya kita bisa saling support," ucapnya.

Selain buka puasa bersama, akan ada kegiatan susulan lain yakni, berbagi Sembako yang pembagian akan dilaksanakan di Narmada, Lombok Barat, Sekarbela dan Kamasan, Kota Mataram.

"Masih ada kegiatan kolaborasinya besok (Kamis,red), paginya kita berbagi Sembako, nanti dari Serikat Pekerja Nasional (SPN) NTB juga turun dan sorenya pembagian takjil," tambah Ketua Serikat Tani Nelayan (STN) Nusa Tenggara Barat (NTB), Irfan sekaligus koordinator acara.

Moment ini disambut antusias oleh warga. Terlihat warga dan beberapa pedagang kaki lima di sekitar Udayana berbondong-bondong mengajak anak-anaknya untuk menikmati Nasi Ayam Kare yang dimasak langsung di lokasi acara oleh Komunitas Jogang Mangan.

Ketua Komunitas Jogang Mangan, Gusde menggaet Cheft (juru masak, red) salah satu hotel bintang empat di Kota Mataram, Yudha, memasak menu Nasi Kari Ayam andalannya. Menu ini sengaja dipilih, karena menurutnya pas dan tidak terlalu berat untuk berbuka puasa.

"Pengalaman delapan tahun memasak di berbagai event Ramadhan, menu ini yang paling disukai penikmat kuliner," katanya.

Acara bukber ini cukup ramai, diikuti oleh seratusan orang. Usai buka bersama acara dilanjutkan dengan hiburan. (HN3)

RELATED ARTICLES
spot_img
Jumat, Juli 26, 2024
- Advertisment -spot_img

Populer Pekan ini

Jumat, Juli 26, 2024
- Advertisment -spot_img
- Advertisment -
- Advertisment -

Banyak Dibaca

Berita Terbaru

- Advertisment -