38 Negara dengan Kapal Tempur Siap Meluncur ke NTB 2018 Mendatang

- Advertisement -

HarianNusa.com, Mataram – NTB menjadi tuan rumah Multilateral Naval Exercise Komodo (MNEK) pada Mei 2018 mendatang. Ribuan peserta dari 38 negara dengan kapal tempurnya akan berkunjung ke NTB dalam acara berskala internasional tersebut.

MNEK merupakan latihan angkatan laut multilateral berbagai negara. 2018 mendatang NTB menjadi tuan rumah event tersebut. Rabu (16/8) kemarin, Gubernur NTB, TGH M. Zainul Majdi atau akrab disapa Tuan Guru Bajang (TGB) didatangi Komandan Gugus Tempur Laut, Laksamana Pertama TNI Rachmad Jayadi  dengan didampingi Danlanal Mataram, Kolonel Marinir Djentaju Suprihandoko.

- Advertisement -

Pertemuan tersebut sebagai kunjungan kerja sekaligus bersilaturahmi dengan Gubernur NTB, serta berkoordinasi terkait pelaksanaan event MNEK 2018 mendatang.

TGB dalam pertemuan tersebut berterimakasih telah terpilihnya NTB sebagai tuan rumah ajang latihan militer negara multilateral. TGB juga menyatakan kesiapan pemerintah daerah dan masyarakat NTB untuk suksesi program internasional tersebut.

“Pasti kita akan bantu, karena kegiatan militer ini melibatkan beberapa negara dan memang kita ingin supaya NTB ke depan orientasi kemaritimannya lebih kuat,” ujar TGB.

- Advertisement -

NTB juga telah merancang sejumlah event kegiatan untuk memeriahkan MNEK 2018. Ajang tersebut juga dijadikan NTB untuk mempromosikan pariwisatanya lebih mendunia. (sat)

- Advertisement -
Sabtu, Juli 19, 2025

Trending Pekan ini

Muazzim Akbar Kini Pimpin DPW PAN Bali, Targetkan Raih Kursi di Pemilu 2029

HarianNusa, Mataram - Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Amanat...

Praktik Curang Minyak Goreng Dibongkar Polisi, Satu Pemilik Toko Diamankan Polresta Mataram 

HarianNusa, Mataram –  Praktik curang dalam bisnis penjualan minyak...

Koperasi Merah Putih Mendorong Kedaulatan Ekonomi Desa: Dari masyarakat oleh masyarakat dan untuk masyarakat

HarianNusa, Mataram  — Pemerintah Provinsi NTB kembali menggelar Bincang...

Pemprov NTB Latih Tim Rinjani Rescue: Menuju Standar Internasional Penyelamatan Pendaki

HarianNusa, Lombok Timur — Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Barat...

5 Rekomendasi Produk Brand’s Essence Of Chicken Terbaik

Brand’s Essence Of Chicken telah lama dikenal sebagai produk...
Sabtu, Juli 19, 2025

Berita Terbaru

Bupati LAZ Semprot Investor Marina Bay, Dianggap Tidak Serius

HarianNusa, Lombok Barat - Bupati Lombok Barat, H. Lalu...

KAGAMA dan PMI NTB Berikan Pelayanan Kesehatan dan Trauma Healing bagi Warga Terdampak Banjir 

HarianNusa, Mataram - Keluarga Alumni Gadjah Mada (KAGAMA) bersama...

Muazzim Akbar Kini Pimpin DPW PAN Bali, Targetkan Raih Kursi di Pemilu 2029

HarianNusa, Mataram - Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Amanat...

Koperasi Merah Putih Mendorong Kedaulatan Ekonomi Desa: Dari masyarakat oleh masyarakat dan untuk masyarakat

HarianNusa, Mataram  — Pemerintah Provinsi NTB kembali menggelar Bincang...

Pemprov NTB Latih Tim Rinjani Rescue: Menuju Standar Internasional Penyelamatan Pendaki

HarianNusa, Lombok Timur — Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Barat...

Jadi Tuan Rumah, ASN Lobar Diminta Sukseskan FORNAS VIII

HarianNusa, Lombok Barat - Kabupaten Lombok Barat akan menjadi...
Sabtu, Juli 19, 2025
spot_img

Berita Lainnya

Rubrik Populer

error: Content is protected !!