Sabtu, Juli 27, 2024
spot_imgspot_img
BerandaPemerintahanGubernur NTB Respon Keluhan Camat dan Kades

Gubernur NTB Respon Keluhan Camat dan Kades

- Advertisement - Universitas Warmadewa

HarianNusa.Com – Gubernur NTB Dr. H. Zulkieflimansyah menerima Camat dan beberapa Kepala Desa dari Kecamatan Lunyuk Kabupaten Sumbawa dan Kecamatan Brang Ene Kabupaten Sumbawa Barat di Pendopo Gubernur NTB, Kamis (21/02/19).

Adapaun camat dan kepala desa yang hadir yang hadir saat itu diantaranya Camat Brang Ene Taufik, Sekretaris Camat Lunyuk Sudirman, S.Sos., Kades Lunyuk Rea Andre Pratama, Kades Lunyuk Ode Hermansyah, Kades Jamu Masrudin, Kades Empang Deni Murdani, Kades Suka Maju Komang Suwandia.

Kedatangan para camat dan kepala desa itu menghadap Gubernur untuk menyampaikan sejumlah aspirasi masyarakat. Di antaranya, keinginan masyarakat Kecamatan Lunyuk menjadikan lokasi bumi perkemahan Lunyuk sebagai lokasi bumi perkemahan terpadu.

“Pemanfatanya bisa dikelola masyarakat setempat misalnya menjadi obyek wisata,” ungkap Sekretaris Camat Lunyuk, Sudirman, S.Sos.

Kepada Gubernur, M. Taufik Camat Brang Ene melaporkan beberapa kondisi jalan rusak dan jembatan putus di wilayahnya. Hal itu katanya akan berdampak pada mobilitas masyarakat. Terutama untuk menggerakkan ekonomi masyarakat.

Gubernur NTB, Dr. H. Zulkieflimasyah dengan penuh kehangatan dan keakraban menerima Camat dan sejumlah Kades di Pendopo Gubernur NTB (istimewa)
Gubernur NTB, Dr. H. Zulkieflimasyah dengan penuh kehangatan dan keakraban menerima Camat dan sejumlah Kades di Pendopo Gubernur NTB (istimewa)

Gubernur NTB dalam pertemuan itu langsung merespon baik keinginan mesyarakat itu. Rencananya, dalam waktu dekat Ia bersama Kadis PU, Kadis Pertanian dan kepala BWS NTB akan turun tangan dan meninjau langsung apa yang menjadi laporan dari Sekretaris Camat Lunyuk dan Camat Brang Ene itu.

Gubernur juga menginginkan agar tugas-tugas pelayanan itu bisa dilakukan dengan cepat. Apalagi menyangkut kebutuhan mendasar masyarakat. Karena itu, Ia meminta seluruh kepala OPD untuk cepat merespon terhadap apa yang menjadi keluhan masyarakat.

“Dengan cepat merespon maka kita bisa mencarikan solusinya,” ungkap Gubernur yang saat itu didampingi Kepala Dinas PU, Kepala Dinas Pertanian dan Kepala BWS Provinsi NTB. (f3)

Gubernur NTB, Dr. H. Zulkieflimasyah dengan penuh kehangatan dan keakraban menerima Camat dan sejumlah Kades di Pendopo Gubernur NTB (istimewa)
Gubernur NTB, Dr. H. Zulkieflimasyah dengan penuh kehangatan dan keakraban menerima Camat dan sejumlah Kades di Pendopo Gubernur NTB (istimewa)
RELATED ARTICLES
spot_img
Sabtu, Juli 27, 2024
- Advertisment -spot_img

Populer Pekan ini

Sabtu, Juli 27, 2024
- Advertisment -spot_img
- Advertisment -
- Advertisment -

Banyak Dibaca

Berita Terbaru

- Advertisment -