AHLI NTB Gelar Pelatihan Digital Marketing

- Advertisement -

HarianNusa, Lombok Barat – Bidang Pelatihan dan Sertifikasi Association of Hospitality Leaders Indonesia (AHLI) DPD NTB bekerja sama dengan Kitapixel Digital Mandiri (KDM Coop), menggelar pelatihan digital marketing untuk meningkatkan kualitas SDM para pelaku pariwisata, bertempat di Hotel Puri Sharon Senggigi, Lombok Barat, Kamis, (7/10/2021).

AHLI merupakan Asosiasi yang terdiri dari 4 pilar yakni perhotelan, usaha makanan dan minuman, usaha perjalanan, dan pendidikan.

- Advertisement -

Kepala Bidang Pelatihan dan Sertifikasi AHLI DPD NTB, Anak Agung Eka Putri Dewi menyampaikan, kegiatan pelatihan digital marketing ini merupakan kegiatan perdana AHLI yang digelar untuk meningkatkan kualitas sumber daya, baik keterampilan maupun pengetahuan para pelaku pariwisata dalam mempromosikan usahanya secara digital.

"Kedepannya kami akan melakukan berbagai program-program pelatihan terhadap empat sektor pilar tersebut," ungkapnya.

Menurut Anak Agung, di era digitalisasi ini hampir semua lapisan masyarakat sudah familiar dengan gadget, untuk itu para pelaku pariwisata dituntut agar melek digital dalam menjual atau mempromosikan produk-produk mereka semenarik dan sebagus mungkin.

- Advertisement -

"Di era modern ini yang mana pemasaran dilakukan secara digitalisasi maka penting sekali buat kami untuk lebih mengenal seperti itu apalagi anak-anak sekarang sudah tidak asing lagi dengan digital maka kami, termasuk para leaders pun santai antusias mengikuti pelatihan ini untuk menambah pengetahuan tentang konten, pleaner, digital marketing dan semua yang terkait tentang sosial media juga," terangnya.

Kegiatan pelatihan digital marketing yang dilaksanakan dengan penerapan protokol kesehatan Covid 19 ini diikuti oleh sebanyak 25 orang peserta terdiri dari para General Marketing hotel, pelaku pendidikan, staf/ sales marketing dan E- commerce. (f3)

- Advertisement -

Ket. Foto:
Kegiatan Pelatihan Digital Marketing yang digelar Bidang Pelatihan dan Sertifikasi AHLI DPD NTB di Hotel Puri Sharon Senggigi. (HarianNusa)

- Advertisement -
Sabtu, Juli 19, 2025

Trending Pekan ini

Gali Potensi PAD Baru dari Pelabuhan, Bupati LAZ Studi Banding ke Jatim

HarianNusa, Lombok Barat - Bupati Lombok Barat, H.Lalu Ahmad...

Praktik Curang Minyak Goreng Dibongkar Polisi, Satu Pemilik Toko Diamankan Polresta Mataram 

HarianNusa, Mataram –  Praktik curang dalam bisnis penjualan minyak...

Muazzim Akbar Kini Pimpin DPW PAN Bali, Targetkan Raih Kursi di Pemilu 2029

HarianNusa, Mataram - Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Amanat...

KUPA PPAS Perubahan 2025  Disepakati, Bupati LAZ : Kerja Nyata dan Cepat untuk Lobar

HarianNusa, Lombok Barat - Kebijakan Umum Perubahan Anggaran (KUPA)...

Sekda Tegaskan Langkah Addendum Sudah Tepat

HarianNusa, Mataram - Sekretaris Daerah, HL Gita Ariady menegaskan,...
Sabtu, Juli 19, 2025

Berita Terbaru

Bupati LAZ Semprot Investor Marina Bay, Dianggap Tidak Serius

HarianNusa, Lombok Barat - Bupati Lombok Barat, H. Lalu...

KAGAMA dan PMI NTB Berikan Pelayanan Kesehatan dan Trauma Healing bagi Warga Terdampak Banjir 

HarianNusa, Mataram - Keluarga Alumni Gadjah Mada (KAGAMA) bersama...

Muazzim Akbar Kini Pimpin DPW PAN Bali, Targetkan Raih Kursi di Pemilu 2029

HarianNusa, Mataram - Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Amanat...

Koperasi Merah Putih Mendorong Kedaulatan Ekonomi Desa: Dari masyarakat oleh masyarakat dan untuk masyarakat

HarianNusa, Mataram  — Pemerintah Provinsi NTB kembali menggelar Bincang...

Pemprov NTB Latih Tim Rinjani Rescue: Menuju Standar Internasional Penyelamatan Pendaki

HarianNusa, Lombok Timur — Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Barat...

Jadi Tuan Rumah, ASN Lobar Diminta Sukseskan FORNAS VIII

HarianNusa, Lombok Barat - Kabupaten Lombok Barat akan menjadi...
Sabtu, Juli 19, 2025
spot_img

Berita Lainnya

Rubrik Populer

error: Content is protected !!