Bank NTB Syariah dan BAZNAS NTB Kolaborasi Salurkan Bantuan Pencegahan Stunting

- Advertisement -

HarianNusa, Mataram – Bank NTB Syariah bekerja sama dengan BAZNAS NTB menyalurkan bantuan untuk mendukung program pencegahan stunting di seluruh wilayah Nusa Tenggara Barat (NTB).

Kepala Sekretariat Bank NTB Syariah, Rahman Kamarud Zaman, menjelaskan, bahwa program ini merupakan wujud nyata penyaluran zakat karyawan Bank NTB Syariah melalui BAZNAS NTB.

- Advertisement -

"Bantuan ini merupakan zakat dari seluruh karyawan Bank NTB Syariah yang disalurkan melalui BAZNAS NTB. Selain program pencegahan stunting, berbagai program untuk peningkatan ekonomi masyarakat juga dilakukan sesuai dengan prosedur dan data," ungkapnya, di sela-sela kegiatan penyaluran bantuan pencegahan stunting di Desa Gelogor, Kecamatan Kediri, Kamis, (9/1/25).

Menurut Kamarud Zaman, proses penyaluran bantuan dilakukan dengan melibatkan berbagai pihak, termasuk pemerintah daerah, pemerintah desa, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil), serta mitra lainnya. Hal ini bertujuan memastikan bahwa bantuan tepat sasaran dan diterima oleh mereka yang benar-benar berhak.

"Insya Allah dari beberapa kali penyaluran bersama BAZNAS NTB ini, kami melihat bahwa bantuan tersebut benar-benar diterima oleh yang berhak," tambahnya.

- Advertisement -

Ketua BAZNAS NTB, Dr. TGH. Muhammad Said, Lc., MA, mengungkapkan, bahwa program pencegahan stunting ini merupakan bagian dari kolaborasi strategis antara BAZNAS NTB dan Bank NTB Syariah.

"Total biaya program ini mencapai Rp418 juta, dengan jumlah paket sebanyak 2.090 yang disebar ke seluruh NTB. Bantuan ini berisi sembako seperti beras, mi instan, susu, minyak, dan telur," jelasnya.

- Advertisement -

Ia berharap bantuan ini dapat meningkatkan gizi masyarakat serta mendukung program pemerintah daerah dalam mencegah stunting. "Kami melaksanakan program ini sesuai arahan pemerintah daerah dan usulan mitra kami seperti Bank NTB Syariah," tambah Muhammad Said.

Selain program pencegahan stunting, BAZNAS NTB juga menginisiasi berbagai program sosial lainnya, seperti bedah rumah layak huni, penyediaan gerobak produktif, pendidikan, dan lainnya. "Sebagian dana zakat dialokasikan untuk program-program ini, sementara sebagian lainnya diarahkan untuk program tambahan sesuai kebutuhan masyarakat," jelasnya.

Kolaborasi antara Bank NTB Syariah dan BAZNAS NTB ini diharapkan tidak hanya membantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat, tetapi juga memberikan dampak berkelanjutan dalam mengurangi angka stunting di NTB. (F3)

Ket. Foto:
Kepala Sekretariat Bank NTB Syariah, Rahman Kamarud Zaman bersama Ketua BAZNAS NTB, Dr. TGH. Muhammad Said, Lc., MA, dan jajarannya saat menyerahkan bantuan pencegahan stunting di Desa Gelogor Kecamatan Kediri, Lombok Barat. (Ist)

- Advertisement -
Rabu, Juli 2, 2025

Trending Pekan ini

MotoGP Mandalika 2025 Dibuat Jadi Enam Hari

HarianNusa, Mataram - Durasi rangkaian ajang MotoGP Mandalika rencana...

DPRD NTB Setujui Perda Perampingan OPD:  Strategis Menuju Birokrasi Efisien dan Pelayanan Publik Berkualitas

HarianNusa, Mataram - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi...

Pulang Ngaji, Anak di Bawah Umur di Narmada Diperkosa

HarianNusa.com, Mataram – Aksi bejat dilakukan seorang pria di...

Tongkat Komando Berganti, Korem 162/WB Segarkan Jajaran Lewat Sertijab Pimpinan

HarianNusa, Mataram – Suasana khidmat bercampur semangat baru menyelimuti...
Rabu, Juli 2, 2025

Berita Terbaru

BGN RI Apresiasi Dapur MBG Polda NTB

HarianNusa, Jakarta — Langkah inovatif Polda NTB dalam menghadirkan...

Tongkat Komando Berganti, Korem 162/WB Segarkan Jajaran Lewat Sertijab Pimpinan

HarianNusa, Mataram – Suasana khidmat bercampur semangat baru menyelimuti...

MotoGP Mandalika 2025 Dibuat Jadi Enam Hari

HarianNusa, Mataram - Durasi rangkaian ajang MotoGP Mandalika rencana...

Ketua Komisi I DPRD NTB Apresiasi Polri di Hari Bhayangkara ke-79: Semakin Profesional dan Humanis

HarianNusa, Mataram — Ketua Komisi I DPRD Provinsi Nusa...

HUT Bhayangkara ke-79, Bupati LAZ : Dengan Sinergi dan Kolaborasi Lobar jadi Aman dan Sejahtera

HarianNusa, Dalam rangka memperingati Hari Ulang tahun (HUT) Bhayangkara...
Rabu, Juli 2, 2025
spot_img

Berita Lainnya

Rubrik Populer

error: Content is protected !!