More
    BerandaNTBGubernur NTB Lantik Pejabat, Tegaskan Jabatan Amanah dan Tuntut Kinerja Nyata

    Gubernur NTB Lantik Pejabat, Tegaskan Jabatan Amanah dan Tuntut Kinerja Nyata

    HarianNusa, Mataram – Gubernur Nusa Tenggara Barat Dr. H. Lalu Muhamad Iqbal, M.Si., menegaskan bahwa jabatan dalam pemerintahan bukanlah hak, melainkan amanah yang harus dijalankan dengan penuh tanggung jawab, integritas, dan kinerja terukur. Penegasan tersebut disampaikan saat Pelantikan dan Pengambilan Sumpah/Janji Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama dan Pejabat Administrator di lingkungan Pemerintah Provinsi NTB, Kamis (9/1/2025).

    Pelantikan ini merupakan hasil evaluasi kinerja lebih dari sepuluh bulan untuk memastikan birokrasi Pemprov NTB berjalan lebih efektif, profesional, serta selaras dengan visi pembangunan daerah dan pemerintah pusat. Gubernur Iqbal menegaskan seluruh penilaian dilakukan secara objektif tanpa beban politik.

    “Saya tidak memiliki beban politik dengan siapa pun. Penilaian dilakukan berdasarkan loyalitas terhadap visi kepemimpinan, komitmen, dan kinerja,” tegasnya.

    Dalam pelantikan tersebut, sejumlah pejabat strategis mengalami rotasi dan mutasi. Salah satu yang menonjol, Ahsanul Khalik resmi dilantik sebagai Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, dan Statistik (Kominfotik) NTB, menggantikan Yusron Hadi yang kini dipercaya sebagai Staf Ahli Gubernur NTB Bidang Sosial dan Kemasyarakatan.

    Selain itu, Nunung Triningsih dilantik sebagai Kepala Satpol PP NTB, sementara Baiq Nelly Yuniarti dipercaya memimpin Bappeda NTB. Sejumlah OPD lainnya juga mengalami pergeseran untuk memperkuat kinerja pemerintahan daerah.

    Gubernur Iqbal menegaskan seluruh pejabat yang dilantik menandatangani kontrak kinerja dan akan dievaluasi secara terukur, termasuk melalui penilaian kepuasan masyarakat.

    “Kita sudah kehilangan hampir satu tahun. Sekarang saatnya mesin pemerintahan ini berlari mengejar target dan visi pembangunan NTB,” ujarnya.

    Di akhir sambutan, Gubernur mengajak seluruh pejabat untuk bekerja profesional, menjaga integritas, serta meniatkan pengabdian sebagai ibadah. Pemprov NTB, tegasnya, akan memberikan apresiasi tinggi bagi aparatur yang bekerja sungguh-sungguh dan memberi manfaat nyata bagi masyarakat. (F3)

    Ket. Foto:

    Gubernur NTB Dr. Lalu Muhamad Iqbal didampingi Waki Gubernur Indah Dhamayanti Putri memberikan sambutan usai melantik sejumlah pejabat eselon 2 dan 3. (Ist)

    .

    spot_img

    Baca Juga

    spot_img
    error: Content is protected !!