Senin, Februari 17, 2025
BerandaHukum & KriminalPemain Judi Sabung Ayam Kocar-kacir Digerebek Polisi

Pemain Judi Sabung Ayam Kocar-kacir Digerebek Polisi

- iklan Paket Wisata di Lombok - Explore Lombok
- iklan Web Hosting Murah -Paket Web Hosting Murah

HarianNusa.com, Bima Kota –   Polres Bima Kota melakukan penggerebekan judi sabung ayam di Kelurahan Kumbe, Kecamatan Rasanae Timur, Bima Kota, Selasa (15/8). Para pemain yang tengah asyik melihat ayam taruhannya disabung berhamburan melarikan diri melihat polisi yang datang.

Mereka kabur meninggalkan ayam jagonya di arena judi. Polisi pun menyita seekor ayam yang digunakan para pelaku judi tersebut. Polisi juga mengamankan dua gelanggang yang digunakan sebagai arena adu ayam.

Kasubag Humas Polres Bima Kota, Ipda Suratno mengatakan penggerebekan tersebut berdasarkan informasi masyarakat yang resah karena di lokasi kerap dijadikan tempat sabung ayam.

“Masyarakat resah karena lokasi tersebut dijadikan tempat judi sabung ayam. Sehingga Polres Bima Kota melakukan penggerebekan di lokasi,” ujarnya.

Ipda Suratno juga mengapresiasi masyarakat yang berani melapor aktivitas tindak pidana yang mereka temui. Ini menandakan masyarakat telah sadar hukum dan dapat membantu polisi dalam menciptakan keamanan dan ketertiban masyarakat.

“Kita berterimakasih pada masyarakat yang telah membantu melaporkan tindak pidana,” ucapnya. (sat)

Berita Lainnya
spot_img
spot_img
spot_img
Senin, Februari 17, 2025
- Advertisment -spot_img
- Advertisment -spot_img

Trending Pekan ini

Senin, Februari 17, 2025
- Advertisment -spot_img
- Advertisment -
- Advertisment -

Banyak Dibaca

Berita Terbaru

- Advertisment -
error: Content is protected !!