Jumat, September 13, 2024
spot_imgspot_img
BerandaNTBHj. Isvie Temui Massa Aksi yang Unjuk Rasa Depan DPRD NTB

Hj. Isvie Temui Massa Aksi yang Unjuk Rasa Depan DPRD NTB

- Advertisement - Universitas Warmadewa

HarianNusa, Mataram – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi NTB, Hj. Baiq Isvie Rupaeda menemui massa aksi yang melakukan demonstrasi di depan gedung kantor DPRD NTB, Jum’at, (23/8/24), di Jalan Udayana. Mataram.

Kepada massa aksi, Hj. Isvie mengatakan, bahwa lembaga DPRD NTB memiliki aturan dimana massa aksi tidak diijinkan untuk melakukan demonstrasi di dalam gedung DPRD NTB.

"Kita tidak diperbolehkan menerima demo di dalam, itu aturan DPRD dan Kapolri," ungkap Hj. Isvie didampingi Sekretaris DPRD NTB H. Lalu Surya Bahari.

Untuk itu, Hj. Isvie menegaskan pihaknya menyerahkan sepenuhnya kepada pihak kepolisian yang melakukan pengawalan aksi.

"Diijinkan atau tidak saya serahkan kepada pihak kepolisian yang mengawal kita," ungkapnya.

Namun demikian, Isvie mengapresiasi massa aksi yang melakukan demonstrasi dengan cara yang masih dalam tahap wajar.

"Saya melihat adik-adik hari ini (menyampaikan aksi) penuh dengan etika dan sopan santun," ucapnya.

Massa aksi bersikukuh supaya diijinkan masuk ke gedung PPRD NTB untuk bersama – sama membacakan tuntutan massa aksi.

Namun kembali Ketua DPRD NTB itu dengan tegas menolak keinginan massa aksi tersebut.

Untuk diketahui, ribuan massa aksi yang terdiri dari mahasiswa dari berbagai organisasi kemahasiswaan di NTB melakukan aksi unjuk rasa menolak Revisi Undang-undang Pilkada dan mencegah terjadinya dinasti Jokowi.

Meskipun sempat terjadi kericuhan antara massa aksi dengan aparat kepolisian, akhirnya sekitar pukul 06. 00 WITA, massa aksi berhasil dibubarkan aparat menggunakan gas air mata. (HN3)

Ket. Foto:
Ketua DPRD Provinsi Hj. Baiq Isvie Rupaeda didampingi Sekwan NTB H. Lalu Surya Bahari saat menemui massa aksi demontrasi di depan Gedung DPRD NTB. (HarianNus

Berita Lainnya
spot_img
spot_img
Jumat, September 13, 2024
- Advertisment -spot_img
- Advertisment -spot_img

Trending Pekan ini

Jumat, September 13, 2024
- Advertisment -
- Advertisment -
- Advertisment -

Banyak Dibaca

Berita Terbaru

- Advertisment -