Minggu, Mei 11, 2025
26.5 C
Mataram

DPRD NTB Ingatkan THR Wajib Dibayar Tepat Waktu

- Advertisement -

HarianNusa, Mataram – Para pengusaha diingatkan untuk segera membayarkan Tunjangan Hari Raya (THR) kepada karyawan tepat waktu. Hal ini penting mengingat kondisi ekonomi yang masih belum stabil, sehingga THR dapat membantu pekerja dalam menghadapi kebutuhan Lebaran.

Anggota Komisi V DPRD NTB, Made Slamet, menegaskan bahwa pembayaran THR memiliki dasar aturan yang jelas. Ia menyebutkan bahwa setiap pegawai atau karyawan berhak menerima THR, dan pemerintah pusat, melalui Presiden Prabowo, telah menyampaikan bahwa pembayaran harus dilakukan paling lambat dua pekan sebelum Lebaran.

- Advertisement -

“Tidak ada alasan bagi pengusaha untuk menunda atau tidak membayar THR. Itu adalah hak karyawan yang harus dipenuhi. Jangan hanya melihat kondisi hari ini, tapi ingat juga keuntungan besar yang sudah didapat pengusaha sebelumnya,” ujar Made Slamet, Senin (17/3/2025) di Mataram

Ketua DPC PDIP Kota Mataram ini juga menegaskan, bahwa DPRD NTB khususnya Komisi V, akan mengawasi pelaksanaan pembayaran THR. Pihaknya siap menerima laporan dari masyarakat atau karyawan jika ada perusahaan yang tidak memenuhi kewajibannya.

“Saya akan membela hak pekerja. Jika ada perusahaan yang tidak membayar THR, saya sendiri yang akan melaporkannya. Ini sifatnya wajib, sesuai dengan pidato Presiden, dan saya akan kawal penuh,” tegasnya.

- Advertisement -

Dengan adanya pengawasan ketat dari DPRD NTB, diharapkan semua perusahaan dapat menaati aturan pembayaran THR sehingga para pekerja dapat merayakan Idul fitri ini dengan lebih tenang dan sejahtera. (F3)

Ket. Foto:

- Advertisement -

Anggota Komisi V DPRD NTB, Made Slamet. (HarianNusa)

- Advertisement -
Minggu, Mei 11, 2025

Trending Pekan ini

Wujudkan Target 2,5 Juta Wisatawan ke NTB, Kadispar Ajak Media Gaungkan Event Pariwisata

HarianNusa, Mataram - Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Barat (Pemprov...

Ketua Komisi I DPRD NTB : Edukasi dan Kontrol Kunci Utama Cegah Anak Kecanduan Game Online

HarianNusa, Mataram - Kekhawatiran terhadap meningkatnya kecanduan game online...

Forum LLAJ Lombok Barat Gelar Rapat Menbahas Sejumlah Aduan Masyarakat

HarianNusa.Com - Forum Lalu Lintas Angkutan Jalan (FLLAJ) Kabupaten...

Apa Itu Asuransi Syariah? Pengertian, Unsur, dan Jenis-jenisnya

Asuransi syariah menjadi jawaban untuk masyarakat yang masih ragu...

1.091 Napi Lapas Lobar Terima Remisi HUT RI ke 79, 10 Orang Langsung Bebas

HarianNusa, Lombok Barat – Sebanyak 1.091 Narapidana atau Warga...
Minggu, Mei 11, 2025

Berita Terbaru

ASUS Luncurkan ExpertCenter All-in-One (AiO) EG3408WVA di Batam: Solusi Lengkap untuk Sektor Layanan Publik

ASUS Indonesia memperluas lini produk komersialnya dengan meluncurkan ExpertCenter...

Delegasi IGS 2025 Antusias Jelajahi Budaya NTB di Kota Tua Ampenan dan Museum NTB

HarianNusa, Mataram - Hari kedua gelaran Indonesia Gastrodiplomacy Series...

Dua Calon Haji NTB Meninggal Dunia Sebelum Berangkat, Nomor Kursi Bisa Dialihkan ke Ahli Waris

HarianNusa, Mataram - Dua calon jamaah haji (JCH) asal...

Kloter 7 Jamaah Haji NTB Siap Diberangkatkan, Tertua berusia 93 Tahun

HarianNusa, Mataram – Sebanyak 393 jamaah calon haji (JCH)...

Rakor Kependudukan, Wabup UNA: Tertib Adminduk adalah Modal Dasar Untuk Wujudkan Kesejahteraan

HarianNusa, Lombok Barat - Pemerintah Kabupaten Lombok Barat melalui...

Ketua Komisi I DPRD NTB : Edukasi dan Kontrol Kunci Utama Cegah Anak Kecanduan Game Online

HarianNusa, Mataram - Kekhawatiran terhadap meningkatnya kecanduan game online...
Minggu, Mei 11, 2025
spot_img

Berita Lainnya

Rubrik Populer

error: Content is protected !!